Bagikan
Berita

Penerimaan Karyawan PT. PER Tahun 2019

Kategori : beritalowongan

KESEMPATAN BERKARIR


PT.Permodalan Ekonomi Rakyat(PER)yang bergerak dalam bidang permodalan untuk membiayai Usaha Kecil & Sederhana(UKS) dalam rangka memberdayakan dan mengembangkan ekonomi rakyat Riau, membutuhkan tenaga profesional untuk maju dan tumbuh bersama kami, untuk posisi jabatan :

  1. Sekretaris
  2. Staf AO
  3. Staf Administrasi

Dengan persyaratan :

  1. Pria/Wanita.
  2. Pendidikan S1 Semua Jurusan.
  3. IPK minimum 3,00.
  4. Umur maksimum 30 th.
  5. Tidak Pernah Dipidana karena melakukan suatu kejahatn, melampirkan Surat Keterangan Dari Polres Setempat (SKCK).
  6. Memiliki SIM A / SIM C.
  7. Mampu bekerja dengan TIM.
  8. Berpenampilan Menarik.
  9. Jujur, Teliti dan Bertanggung Jawab.
  10. Pengalaman kerja diutamakan.
  11. Lancar menggunakan MS Office.
  12. Bersedia ditempatkan di Kantor-kantor Cabang di wilayah Propinsi Riau (B,C).

Bagi yang memenuhi persyaratan tersebut diatas, agar menyampaikan Surat Lamaran Kerja dengan melampirkan Daftar Riwayat Hidup, Foto Copy Ijazah dan Transkrip Nilai yang dilegalisir oleh Dekan Fakulta s(cap dan tanda tangan basah), berdomisili di Riau dibuktikan dengan foto copy KTP & KK yang berlaku (bukan KTP sementara/musiman), Pas Foto bewarna 4x6 (2 lbr), dengan mencantumkan kode posisi jabatan di sudut kiri atas amplop dan dialamatkan:


Kepada:
PT. PERMODALAN EKONOMI RAKYAT
KOMPLEK PERKANTORAN GRAND SUDIRMAN BLOK B5.
JL. DATUK SETIA MAHARAJA – PEKANBARU


Catatan :

  • Surat lamaran diterima paling lambat tanggal tanggal 29 Maret 2019.
  • Lamaran yang masuk tidak dapat dikembalikan.
  • Pelamar yang lulus seleksi administrasi akan dihubungi oleh pihak SDM PT. PER untuk mengikuti proses selanjutnya.
  • Dalam proses seleksi penerimaan tidak melayani surat menyurat dan bentuk komunikasi lainnya.

01. Tentang Kami

Permodalan Ekonomi Rakyat

Suatu institusi dalam bentuk Lembaga Keuangan bukan Bank milik daerah (BUMD) dalam bentuk Perseoran Terbatas, yang pada hakekatnya dimaksudkan untuk mengatasi masalah permodalan usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM), bahkan juga koperasi dalam rangka mengembangkan dan memberdayakan ekonomi rakyat Riau secara profesional sebagai salah satu upaya untuk mengurangi jumlah penduduk miskin

Baca Juga Berita Lainnya

© PT. PER 2024 / All rights reserved.
Hubungi Kami