PT. Permodalan Ekonomi Rakyat (PER)

Sabtu, 15 Juni 2024

Pekanbaru, 15 Juni 2024 - PT Permodalan Ekonomi Rakyat (PT PER) sukses menyelenggarakan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) tahunan untuk tahun buku 2023 pada Sabtu, 15 Juni 2024 di Hotel Grand Central Pekanbaru. Acara ini dihadiri oleh berbagai pemangku kepentingan, mencerminkan transparansi dan akuntabilitas PT PER kepada para pemegang sahamnya.

RUPS tersebut dihadiri oleh seluruh pemegang saham PT Permodalan Ekonomi Rakyat yaitu Pemerintah Provinsi Riau yang diwakili oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah Provinsi Riau, M Job Kurniawan serta Direktur PT Pengembangan Investasi Riau (PT PIR), Deta Yurisna.

Sementara itu seluruh jajaran PT Permodalan Ekonomi Rakyat (PT PER) Komisaris, Aryadi, Dewan Pengawas Syariah, Zulhendri Rais, serta Direktur PT PER, Ganesya Varandra, beserta jajaran pimpinan divisi turut hadir dalam rapat ini. Kehadiran mereka menunjukkan sinergi kuat dan komitmen bersama dalam memajukan perusahaan.

Dalam laporan keuangan yang disampaikan, PT PER mencatatkan capaian yang membanggakan selama tahun 2023. Perusahaan berhasil meningkatkan pendapatan sebesar 116.57% dan mencatatkan peningkatan laba bersih sebesar 203.01%, menutup tahun dengan hasil yang sangat gemilang. Pencapaian ini mencerminkan keberhasilan strategi bisnis dan inovasi yang diterapkan oleh manajemen sepanjang tahun 2023.
Selain raihan finansial yang luar biasa, PT PER juga meraih penghargaan bintang 5 dalam ajang bergengsi Top BUMD Awards yang diselenggarakan oleh Majalah Top Business dalam kategori Aneka Usaha. Penghargaan ini menjadi bukti dedikasi PT PER dalam menjalankan operasional perusahaan dengan baik dan berkontribusi positif terhadap perkembangan ekonomi daerah Provinsi Riau.
Para pemegang saham menyambut baik laporan kinerja yang disampaikan dan mendukung penuh langkah-langkah strategis yang akan diambil oleh manajemen perusahaan. Mereka optimis bahwa dengan capaian luar biasa di tahun 2023, PT PER dapat terus tumbuh dan memberikan hasil yang lebih baik di masa mendatang.
RUPS tahunan PT PER tahun buku 2023 diakhiri dengan komitmen bersama untuk terus meningkatkan kinerja dan kontribusi PT PER dalam pembangunan ekonomi daerah. Dukungan penuh dari pemegang saham dan manajemen diharapkan dapat membawa PT PER mencapai lebih banyak keberhasilan di tahun-tahun yang akan datang.